Teknik Tinju yang cocok untuk Pemula

Teknik tinju untuk pemula

Para petinju sukses melatih berbagai teknik pukulan jauh sebelum mereka memasuki ring. Apakah menggunakan teknik tinju bayangan (shadow-boxing) atau sansak berat (heavy bag), para petinju baru harus memusatkan perhatian pada teknik tinju yang tepat ketika melepaskan pukulan.

Setelah mereka terbiasa melontarkan berbagai macam pukulan, biasanya para petarung mengembangkan kombinasi, di mana mereka melapaskan pukulan mematikan terhadap lawan mereka. Beberapa pukulan paling efektif dalam teknik tinju di antaranya:https://5bdd389d220505a1fdea2160c5ac1111.safeframe.googlesyndication.com/safeframe/1-0-38/html/container.html

1. Pukulan jab

Biasanya dilakukan menggunakan tangan depan yang lebih lemah, pukulan jab membantu menjauhkan lawan dari Anda. Jab adalah pukulan pendek. Untuk memaksimalkan efektivitas pukulan jab, para petinju profesional memilin lengan dan pergelangan tangan mereka sebelum melakukan kontak dengan lawan.

2. Pukulan silang

Berbeda dengan pukulan jab, yang dilontarkan secara lurus di depan tubuh, teknik pukulan ini dilontarkan dengan tangan yang kuat dengan gerak sedikit ke atas melintasi badan. Bahu membantu memberi tenaga pada pukulan silang.

3. Pukulan hook

Pukulan hook bisa dilontarkan ke kepala atau badan lawan mana saja yang tidak terlindungi. Pukulan ini kerapkali dikombinasikan dengan pukulan-pukulan lain. Lontaran yang bersifat menyapu merupakan kelemahannya, sehingga Anda rentan mendapat pukulan balasan.

4. Pukulan uppercut

Ini merupakan pukalan ke atas yang dilontarkan oleh tangan manapun yang sangat efektif pada jarak dekat.

5. Kombinasi

Setelah Anda menguasai berbagai cara memukul, Anda bisa menciptakan berbagai kombinasi. Kombinasi pertama yang dipelajari oleh kebanyakan petinju adalah kombinasi kuno 1, 2 (sebuah pukulan jab diikuti dengan sebuah pukulan silang). Kombinasi efektif lainnya adalah dengan menambahkan sebuah hook pada pukulan 1, 2. (Jika Anda menggunakan tangan kanan, berarti jab kiri diikuti dengan pukulan silang kanan dan diakhiri dengan hook kiri.)

https://hellosehat.com/kebugaran/kardio/teknik-tinju-untuk-pemula/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *