Tips Yoga Untuk Pemula Agar Tidak Cedera

tips yoga ini diberikan karena ada alasan mengapa pemula sebaiknya tidak berlatih yoga tanpa pengawasan ahli. Salah satunya ialah untuk mencegah risiko cedera saat yoga. 

Berdasarkan penelitian yang dilakukan beberapa tahun silam di Amerika, 29,5% orang mengaku pernah mengalami cedera saat yoga. Sementara itu, 46,6% kasus cederanya rata-rata menimpa area batang tubuh (core).  

Meski mayoritas kasus cedera yoga terjadi pada kaum lansia, namun setiap pemula juga berisiko mengalaminya. Oleh karenanya, para pemula sebaiknya memperhatikan beberapa tips berikut supaya.

1.Mulai dengan yang mudah lebih dulu

Yang namanya pemula tentunya harus memilih gerakan yoga yang mudah lebih dulu. Jangan langsung mempraktekkan pose yang sulit atau menantang. 

Sebab walau Anda merasa sanggup melakukannya, ingatlah bahwa tubuh bisa kaget karena belum terbiasa dengan gerakan tersebut. Berikut adalah beberapa contoh pose yoga yang dinilai mudah dilakukan pemula:

  • Latihan pernapasan
  • Berbagai gerakan yoga yang melibatkan pose jongkok atau duduk
  • Gerakan menekuk yang intensitasnya ringan 

Sedangkan pose yang tidak disarankan untuk pemula, contohnya adalah Bikram. Memaksakan diri melakukan hot yoga tersebut hanya akan menyebabkan otot kram dan panas, sekaligus membuat tubuh dehidrasi.

2.Pemanasan dan pendinginan itu penting

Sama seperti jenis olahraga lainnya, yoga juga perlu diawali dengan pemanasan dan diakhiri dengan pendinginan. Sekalipun rangkaian gerakannya tampak slow, namun pemanasan maupun pendinginan tetap penting demi menghindari risiko cedera. 

Selain itu, ketika melakukan peregangan, lakukan dengan pelan, lembut, serta hati-hati. Jangan meregangkan tubuh terlalu ekstrim supaya otot tidak keseleo. 

3.Ikuti instruksi dengan cermat

Tips berikutnya yang tak kalah penting adalah ikuti instruksi yang diberikan guru yoga dengan cermat. Jangan segan bertanya atau minta pertolongan kalau Anda merasa ragu soal benar-tidaknya gerakan yoga yang sedang dipraktekkan. 

Selain menjauhkan risiko cedera, mengetahui cara melakukan setiap pose dengan benar juga dapat menghindarkan salah kaprah. Alhasil, Anda takkan keliru lagi dalam mempraktekkan gerakan yoga tersebut di masa depan. 

4.Gunakan alat bantu 

Alat bantu yoga atau yoga props seperti matras, block, strap, hingga blanket, semuanya bisa memudahkan Anda ketika berlatih. Jadi tak ada salahnya menginvestasikan uang untuk membeli alat bantu yoga yang berkualitas. Meski harganya mungkin sedikit lebih mahal, tapi yoga props yang berkualitas umumnya lebih awet sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu lama. 

5. Tips yoga terakhir adalah kenali gerakan yang berpotensi memicu cedera

Tips terakhir yang bisa kami sampaikan untuk menghindari cedera saat yoga ialah kenali gerakan mana yang kira-kira berpotensi memicu cedera. 

Umumnya gerakan yang dimaksud adalah advanced yoga poses, yang hanya mampu dipraktekkan oleh mereka yang sudah berpengalaman di bidang ini. Contoh advanced poses yang dimaksud adalah headstandshoulder standback bendside plank, hingga ragam pose yang berisiko menarik saraf panggul. 

Jadi sekarang, Anda sudah tahu bukan apa saja tips yoga bagi pemula agar tak sampai cedera saat yoga?! Jika demikian, mari segera praktekkan dan selamat berlatih!

Sumber: https://yoganeka.com/5-tips-yoga-untuk-pemula-agar-tidak-cedera/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *